Sabtu, 23 Juni 2012

Polresta Medan Termukan Atm BCA dalam Keadaan Kosong

Ilustrasi
Ilustrasi

MEDAN – Kepolisian Resort Kota (Polresta) Medan, telah berhasil menemukan mesin Anjungan Tunai Mandiri  (ATM) milik Bank Central Asia (BCA) yang dirampok di Swalayan Oke, Jalan Gaperta Ujung, Kelurahan Tanjung Gusta Kecamatan Medan Helvetia, Kota Medan, Sumatera Utara pada Jumat (22/6/2012) dini hari. 
 
Mesin ATM ditemukan dalam keadaan kosong, di sekitar kawasan Deli Serdang, Sabtu (23/6/2012) pagi.
 
“Benar, tadi pagi sudah kita temukan mesin ATM-nya di areal sawit sekitar kurang lebih 10 kilometer dari kantor Polisi Sektor Sibiru-biru. Tapi kondisinya mesin ATM sudah rusak dan isinya raib” kata Kasat Reserse dan Kriminal Polresta Medan, Yoris Mochammad Yoris Marzuki pada Okezone Sabtu (23/6/2012) sore.
 
Yoris mengaku, penemuan mesin ATM ini didasari oleh laporan warga yang melintasi lokasi tempat penemuan.
 
“Yang menemukan warga, saat akan beraktivitas dan melewati lokasi penemuan, bukan kita. Warga juga yang menemukannya dalam kondisi sudah kosong. Jadi total Rp111 juta di mesin ATM sudah raib,” katanya.
 
Yoris juga mengatakan, saat ini telah 5 orang saksi diperiksa terkait kasus ini. Namun Yoris belum mau merinci nama-nama saksi yang sudah diperiksa.
 
“Kita sudah periksa 5 saksi, dan ini akan terus kita kembangkan. Beberapa hari sebelumnya kan juga terjadi perampokan di salah satu real estate mewah yang lokasinya tak jauh dari sini. Kita tidak ingin ini dibiarkan. Warga harus mendapat kepastian dan perlindungan,” katanya.

(abe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar