Minggu, 24 Juni 2012

Satu Masalah bagi Spanyol


PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFPVICENTE DEL BOSQUE (Pelatih Spanyol): harus bersiasat dengan waktu yang sempit untuk memulihkan kondisi para pemainnya.

GNIEWINO, KOMPAS.com — Semifinal pertama Piala Eropa 2012 akan mempertemukan Portugal kontra Spanyol pada Rabu (27/6/2012). "Seleccao" diuntungkan setelah lebih dulu menjalani laga perempat final. Hal itu yang kini dikeluhkan fisioterapis "La Furia Roja", Javier Minano.

Spanyol melakoni laga delapan besar melawan Perancis pada Sabtu (23/6/2012) atau sehari setelah partai Yunani versus Portugal. Artinya, "La Seleccion" hanya punya waktu empat hari untuk memulihkan kondisi. Itu saja masih berkurang setelah markas Spanyol di Gniewino, Polandia, berjarak 900 kilometer dari Donetsk, Ukraina, kota di mana laga perempat final dilangsungkan. Praktis, waktu pemulihan kondisi pemain-pemain Spanyol berkurang dua hari.

"Hal itu (waktu pemulihan kebugaran) akan banyak berpengaruh. Tapi, kami juga memiliki waktu istirahat lebih banyak saat akan menghadapi Perancis. Jadi, kami tidak bisa menjadikannya sebagai alasan," sebut Minano, Minggu (24/6/2012).

Bahkan, bos Spanyol juga angkat komentar.

"Seusai pertandingan (melawan Perancis) kami kelelahan. Kami masih punya cukup waktu untuk memulihkan kondisi, tapi perbedaan 48 jam dengan pertandingan berikutnya jadi masalah tersendiri. Kami menderita karena kepanasan dan itu hal terberat bagi para pemain sepanjang tahun ini," ujar Pelatih Vicente Del Bosque kepada AFP.

Hal senada juga diungkap Andres Iniesta.

"Kami akan coba pastikan bahwa kondisi kami baik-baik saja. Tinggal satu laga lagi kami melangkah ke final dan itu segalanya bagi kami," kata Iniesta.

Bagaimanapun pengalaman Minano sebagai fisioterapis andal akan bicara banyak untuk mengembalikan kebugaran para pemain Spanyol dalam waktu singkat.

"Siapa yang siap akan mendapat prioritas untuk direkomendasikan turun gelanggang. Itu akan jadi tantangan tersendiri bagi para pemain," ujarnya.

Uniknya, Spanyol beruntung memiliki markas tim dengan fasilitas hebat di Gniewino.

"Ketenangan dan kehebatan fasilitas latihan kami di Gniewino akan berperan besar (memulihkan kondisi kebugaran pemain)," tutur Minano.

Sumber: Guardian, AFP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar